souvenir promosi bali

Jenis Bahan Yang Pas Untuk Produksi Kaos Polos Dan Sablon Di Bali

Jenis Bahan Yang Pas Untuk Produksi Kaos Polos Dan Sablon Di Bali- Kenyamanan sebuah pakaian bergantung pada jenis bahan yang dipakai. Begitu pula dengan kaos yang biasa digunakan untuk pakaian keseharian dirumah. Karena kaos adalah pakaian ternyaman untuk dipakai dalam waktu yang lama.

5 Jenis Bahan Yang Cocok Untuk Produksi Kaos Polos Dan Sablon Di Bali

Ada banyak bahan yang bisa dibuat sebagai kaos, akan tetapi hanya beberapa saja yang sesuai dengan kebutuhan. Karena tidak semua bahan memberikan kenyamanan ketika dijadikan sebuah kaos. Berikut adalah jenis bahan yang cocok dipakai untuk bahan kaos polos maupun sablon:

Bahan Katun Bamboo

Jenis bahan ini cocok dipakai untuk produksi kaos polos dan sablon di Bali. Karena mempunyai tekstur kapas yang baik dan mudah untuk disablon. Tak heran jika harga bahan ini lebih mahal daripada jenis bahan lain. Walaupun mahal, pastinya hasil yang didapatkan bisa dijual dengan harga yang mahal pula.

Bahan Katun Carded

Katun carded merupakan bahan yang mrnjadi adik dari katun combed. Teksturnya hampir mirip dengan katun combed. Akan tetapi jika dibandingkan permukaam bahan ini terlihat lebih kasar. Meski demikian umtuk urusan sablon menyablon, bahan ini masih terbilang ok untuk dilakukan penyablonan.

Bahan Katun Combed

Seperti yang dijelaskan diatas, bahwa katun combed adalah kakak dari bahan katun carded yamg memiliki tekstur halus. Dengan tekstur yang halusnini, penyablonan akan terlihat lebih baik, rapi dan maksimal. Bahan ini memeiliki pilihan ketebalanyang bisa disesuaikan dengan produksi kaos polos dan sablon di Bali.

Bahan Katun Slub

Bahan katun ini cocok dipakai oleh kaum perempuan, karena bahan ini memiliki tekstur serat yang tidak merata. Dengan mempunyai bagian yang lebih tebal dan ada bagian yang lebih tipis. Biasanya bahan ini digunakan dalam sebuah konveksi yang akan menghasilkan sablon yang baik.

Bahan Katun Spandek

Bahan kaos yang sangat ekonomis dan terjangkau ini cocok untuk produksi kaos polos dan sablon di Bali. Walaupun harganya murah, hasil sablon pada pengaplikasian bahan ini tetap baik. Maka tak heran jika banyak yang memproduksi kaos dengan bahan ini dengan alasan budget yang minim.

Itulah jenis bahan yang cocok produksi kaos polos dan sablon di Bali dengan hasil sablon berkualitas.

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *